Mari Bersama Melawan Penyebaran Virus CORONA (Covid-19)

Pada Bulan Februari 2020, WHO Menetapkan Virus Corona jenis baru ini dengan sebutan COVID-19, yang memiliki definisi COrona VIrus Diseases 2019, dan Virus ini ditemukan penyebarannya pertama kali di Kota Wuhan, Provinsi Hubei-China Tengah.
COVID-19: CORONA VIRUS DISEASES-2019 (Penyakit Yang disebabkan oleh Virus Corona Tahun 2019)
Dengan waktu yang sangat Cepat, Penyebaran Virus Corona ini (COVID-19) sudah memasuki berbagai Negara di Dunia, dan WHO menetapkannya sebagai Status Gawat Darurat Kesehatan Masyarakat Internasional, dan menjadi Pandemik.
Pandemik:  Kejadian dimana suatu Wabah atau Penyakit jenis baru yang menyebar dengan sangat cepat, dan Penyebarannya terjadi pada wilayah yang sangat luas, terjadi di Beberapa benua atau bahkan Dunia
Penyakit yang disebabkan oleh Virus Corona (COVID-19) ini, sangat berbahaya dan dapat menyebabkan kematian, Virus ini dapat menyebabkan Penyakit/gangguan pada sistem pernapasan atau Radang Paru-paru (Pneumonia).

 WHO Menetapkan Virus Corona jenis baru ini dengan sebutan  Mari Bersama Melawan Penyebaran Virus CORONA (Covid-19)
BERSAMA MELAWAN CORONA
Penyebaran Covid-19
Virus Corona (Covid-19) sangat mudah menyebar sehingga menyebabkan jumlah masyarakat yang terinfeksi Covid-19 meningkat dan bertambah dalam waktu yang sangat cepat.

Data Hingga 30 Maret 2020, Penyebaran Virus ini sudah tersebar ke 203 Negara/Kawasan di dunia, sebanyak 638.146 orang terinfeksi, dan sebanyak 30.039 orang meninggal dunia secara Global.

Di Indonesia (30 Maret 2020) tercatat sebanyak 1.414 orang Positif terinfeksi Covid-19, Korban Meninggal sebanyak 122 orang, dan yang sembuh sebanyak 75 orang.

Virus ini sangat berbahaya karena dapat menyebabkan penyakit serius hingga kematian, dan karena dapat menyebar dengan sangat mudah dari satu orang yang sudah terinfeksi akan berpindah ke orang lain disekitarnya.

Seseorang yang sudah terinfeksi virus Covid-19, dapat menyebarkan virus yang dibawanya ke orang lain di sekitarnya dengan berbagai cara, antara lain:
  • Pada saat Orang yang sudah terinfeksi Berbicara, Batuk atau Bersin maka akan menyebabkan cairan dari mulut atau hidung akan tersembur dan di dalam cairan tersebut sudah terdapat Virus. Lalu Cairan yang tersembur tersebut dapat secara langsung mengenai bagian wajah (hidung, mulut, mata, telinga) Orang lain yang masih sehat dan Virus tersebut akan masuk melalui lubang hidung, Mulut, mata atau telinga dan akhirnya orang lain tersebut akan terinfeksi juga.
  • Cairan yang tersembur (dari Mulut atau hidung orang yang sudah terinfeksi) tersebut dapat juga mengenai berbagai benda di sekitarnya, lalu orang lain akan menyentuh benda-benda tersebut maka Virus akan berpindah dari benda tersebut ke orang lain melalui tangan dan jika tangan yang sudah menempel Virus kemudian menyentuh bagian wajah (hidung, mulut, mata, telinga), maka virus akan masuk dan orang tersebut juga akan terinfeksi.
  • Atau pada saat Orang yang masih sehat berjabatan tangan dengan orang yang sudah terinfeksi (Sedangkan tangan orang yang sudah terinfeksi tersebut sebelumnya sudah menempel virus), maka Virus tersebut akan menempel di tangan orang yang sehat, lalu pada saat orang yang masih sehat tersebut menyentuh bagian wajahnya, maka virus akan masuk dan diapun terjangkit
  • Pada saat Orang yang sudah terinfeksi tersebut menyentuh bagian wajah (hidung, mulut, mata, telinga) dengan Tangannya maka virus akan menempel di tangannya, lalu tangannya menyentuh benda lain di sekitarnya, maka virus yang ada ditangannya tadi akan menempel di setiap benda yang tersentuh, dan Kemudian Orang yang belum terinfeksi dengan tangannya akan menyentuh benda yang sama yang sudah menempel Virus tersebut, Lalu Virus akan menempel di tangan, dan kemudian saat tangannya yang sudah menempel virus tersebut menyentuh bagian wajah (hidung, mulut, mata, telinga), maka virus itu akan masuk dan orang tersebut akan terinfeksi juga, begitulah seterusnya

Faktor lainnya yang menyebabkan Virus ini sangat cepat menyebar, adalah karena sebagian orang yang walaupun ia sudah terinfeksi Virus namun tidak menunjukkan gejala apapun, dan masih tetap dalam keadaan sehat dan normal, sehingga tidak ada kekhawatiran baginya dan orang lain untuk tetap berhubungan dan bersosial dengan masyarakat.

Mari Bersama Melawan Penyebaran Virus CORONA (Covid-19)

 WHO Menetapkan Virus Corona jenis baru ini dengan sebutan  Mari Bersama Melawan Penyebaran Virus CORONA (Covid-19)
BERSAMA MELAWAN CORONA
Mengingat bahwa Virus ini sangat mudah penyebarannya, dan sampai saat ini belum juga ditemukan Obat/Vaksin untuk Mengobatinya, maka beberapa hal yang dapat kita lakukan untuk Mencegah Penyebarannya sesuai dengan yang diinstruksikan oleh pemerintah, adalah:
  • SOCIAL DISTANCING (Pembatasan Kegiatan atau hubungan secara Sosial diluar rumah dan hubungan dengan orang lain)
  • PHYSICAL DISTANCING (Pembatasan Jarak Fisik dengan orang lain minimal 1 meter sampai 2 meter)
Pada Awalnya Istilah yang digunakan untuk mencegah meluasnya penyebaran Virus ini disebut dengan "Social Distancing", Namun karena WHO menganggap istilah "Social Distancing" dirasa kurang tepat, dan disarankan untuk sebaiknya menggunakan istilah "Physical Distancing", yang memiliki Tujuan yang sama untuk masing-masing orang saling menjaga jarak saat berdekatan, dengan jarak minimal 1 meter, Namun tetap dapat berkomunikasi secara sosial satu dengan yang lainnya.

Selain itu, Pemerintah juga meliburkan kegiatan Sekolah, dan bagi Para pekerja yang memungkinkan untuk dapat bekerja di Rumah (Work From Home), yang bertujuan untuk meminimalkan kegiatan diluar rumah, berkumpul dan melibatkan banyak orang yang dapat memicu penyebaran Virus Corona.

Stay At Home (Dirumah saja), menjadi Semboyan yang terus menerus digaungkan bersama Pemerintah dan Masyarakat, Karena dengan menjaga diri tetap di rumah, sekaligus mengisolasi diri, sehingga tujuan Melawan Virus Corona ini akan berhasil.
  • Saya Tidak Ingin Terinfeksi Orang lain
  • Saya Tidak Ingin Orang Lain Terinfeksi
Dua Kalimat ini secara singkat dapat Menggambarkan tujuan sebenarnya dari Physical Distancing ataupun Social Distancing yang terus menerus kita dengar, Baik di Media Televisi, Media Sosial, Radio, Surat kabar, Slogan dan sebagainya.

Perang Melawan Corona, Bukan hanya menjaga diri agar tidak terinfeksi dari orang lain yang membawa virus (Carrier), dengan berdiam diri di rumah, meminimalkan kegiatan diluar rumah, tidak berkumpul dengan banyak orang, menjaga jarak, Juga mencegah Agar Kita tidak membuat orang lain terinfeksi, karena saat ini Tidak ada yang Tahu, Siapa saja yang sudah terinfeksi? Mungkin juga diri kita sendiri, Karena Sehat belum bisa dipastikan bahwa ia tidak terinfeksi.

SERING MENCUCI TANGAN
Biasakan Mencuci Tangan dengan Hand Sanitizer atau Menggunakan Sabun dan Air Mengalir selama Minimal 20 Detik. Setiap sehabis bersentuhan dengan orang lain atau sehabis menyentuh benda-benda sekitar kita. dan Hindari menyentuh bagian Wajah, Hidung, Mulut, telinga, sebelum mencuci Tangan.

PHYSICAL DISTANCING
Hindari berada di dalam keramaian, dan Jaga Jarak fisik dengan orang lain setidaknya 1 - 2 meter

PAKAI MASKER
Gunakan Masker, Khususnya bagi anda yang sedang Sakit, Batuk, Pilek, Bersin, atau setidaknya tutup mulut menggunakan tisu saat Batuk/bersin

STAY AT HOME
Stay At Home (Di Rumah Aja), jika tidak ada keperluan yang benar-benar mendesak, usahakan Tetaplah di Rumah.

WORK FROM HOME
Bagi anda yang masih memungkinkan untuk dapat bekerja di rumah, namun dengan tetap menjaga Produktivitas dan hasil kerja

STAY HEALTH
Jaga Kesehatan anda, karena satu-satunya cara untuk melawan virus corona dan berbagai virus lainnya yang masuk ke tubuh kita adalah Sistem Imun (Kekebalan tubuh), Makan-makanan bergizi, konsumsi buah dan sayur, Vitamin, Cukup istirahat dan Berolah raga namun jaga jangan sampai kelelahan.

"Mari Bersama Melawan Penyebaran Virus CORONA (Covid-19)"

"Dikutip dari Berbagai Sumber"

Related : Mari Bersama Melawan Penyebaran Virus CORONA (Covid-19)

0 Komentar untuk "Mari Bersama Melawan Penyebaran Virus CORONA (Covid-19)"

DUKUNG KAMI

SAWER Ngopi Disini.! Merasa Terbantu Dengan artikel ini? Ayo Traktir Kopi Dengan Cara Berbagi Donasi. Agar Kami Tambah Semangat. Terimakasih :)