Cara Cek Online Hasil Akreditasi Sekolah/Madrasah

- Hasil Akreditasi Sekolah/Madrasah dapat di cek secara online. Badan Akreditasi Sekolah/Madrasah (BAN-SM) melalui situs Website Resmi BAN-SM telah menyediakan fitur untuk mengecek hasil akreditasi baik peringkat tiap sekolah/Madrasah serta nilai yang didapatkan pada tiap standarnya.

Informasi tentang status nilai akreditasi sekolah/madrasah ini sangat diperlukan guna keterbukaan akses informasi yang diperlukan oleh masyarakat.

SM telah menyediakan fitur untuk mengecek hasil akreditasi baik peringkat tiap sekolah Cara Cek Online Hasil Akreditasi Sekolah/Madrasah

Untuk menemukan informasi Akreditasi tersebut, ikuti langkah-langkah berikut:

1. Klik link berikut https://bansm.kemdikbud.go.id/akreditasi

2. Isikan form data yang tersedia antara lain;
SM telah menyediakan fitur untuk mengecek hasil akreditasi baik peringkat tiap sekolah Cara Cek Online Hasil Akreditasi Sekolah/Madrasah
Isian Form
Keterangan:

  • Provinsi
  • Kab/Kota
  • Jenjang
  • Status Sekolah/Madrasah (Swasta/Negeri)
  • Tahun Akreditasi (opsional)
  • Peringkat Akreditasi (opsional)
  • NPSN / Nama Sekolah/Madrasah (wajib)

3. Klik Cari Sekolah

Maka akan muncul informasi Akreditasi hasil pencarian data sekolah sesuai data isian form yang telah kita masukkan sebelumnya.

4. Untuk mendapatkan informasi rinci nilai di tiap standarnya, klik NPSN sekolah (lihat gambar berikut);
SM telah menyediakan fitur untuk mengecek hasil akreditasi baik peringkat tiap sekolah Cara Cek Online Hasil Akreditasi Sekolah/Madrasah
Klik NPSN Sekolah/Madrasah
Selah melakukan langkah keempat maka akan muncul Identitas sekolah dan nilai serta peringkat akreditasi sekolah/Madrasah.

Demikianlah informasi terkait Cara Cek Online Hasil Akreditasi Sekolah/Madrasah, semoga bermanfaat!
Kami_Madrasah

Related : Cara Cek Online Hasil Akreditasi Sekolah/Madrasah

0 Komentar untuk "Cara Cek Online Hasil Akreditasi Sekolah/Madrasah"

DUKUNG KAMI

SAWER Ngopi Disini.! Merasa Terbantu Dengan artikel ini? Ayo Traktir Kopi Dengan Cara Berbagi Donasi. Agar Kami Tambah Semangat. Terimakasih :)